Sunday, August 27, 2023

Jurnal Refleksi Modul 1.1 CGP Angkatan 9

 Oleh

Zulfikri, S,Pd calon Guru Penggerak Angkatan 9 Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur Provinsi Sumatera Selatan


Pada kesempatan ini, saya Zulfikri, S.Pd , Calon Guru Penggerak dari SMPN 02 Madang Suku I Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur Provinsi Sumatera Selatan akan menulis satu tulisan mengenai jurnal refleksi mingguan modul 1.1.a tentang Filosofi Pendidikan Ki Hadjar Dewantara. Jurnal refleksi mingguan adalah sebuah tulisan tentang refleksi diri setelah mengikuti sebuah kegiatan pelatihan yang ditulis secara rutin setiap minggu. Jurnal mingguan merupakan salah satu tugas yang harus dibuat oleh setiap calon guru penggerak. Dan ini sudah menjadi kewajiban yang harus dilakukan oleh para CGP (Calon Guru Penggerak) untuk membuatnya.


Pada kesempatan kali ini saya akan menulis mengenai refleksi saya mengenai kegiatan-kegiatan pelatihan yang sudah saya lalui, khususnya pada modul 1.1 Tentang Filosofi Pemikiran Ki Hajar Dewantara. Dalam menulis jurnal refleksi ini saya menggunakan model 1 yaitu model 4P (Peristiwa; Perasaan; Pembelajaran; dan Penerapan). 

Pada tanggal 16 Agustus 2023 CGP Angkatan 9 resmi dibuka oleh Kemendikbudristek yaitu Bapak Nadiem Makarim,B.A.,M.B.A. melalui zoom yang diikuti CGP Angkatan 9 se Indonesia. Pembukaan juga diisi sambutan oleh direktur Jenderal GTK. Beliau menyampaikan bahwa selama mengikuti diklat guru penggerak diharap para CGP jangan sampai berhenti di tengah jalan karena Bapak/Ibu adalah guru-guru pilihan. Jangan dijadikan alasan karena kendala-kendala yang dapat menghambat proses belajar. 

Setelah kegiatan pembukaan dilanjutkan arahan umum PGP angkatan 9 di Wilayah Balai Guru Penggerak Prov, Sumatera Selatan, dan dilanjutkan dengan kegiatan Orientasi Pelaksanaan PGP Angakatan 9, Kegiatan Penilaian Kinerja dan Lapor PGP oleh Tim PGP BGP Prov. Sumsel, dan pada sesi akhir adalah kegiatan Learning Management System /LMS.

Setelah kegiatan zoom meeting seluruh CGP Angkatan 9 wajib mengikuti kegiatan-kegiatan serta pelatihan-pelatihan yang ada di LMS mulai dari mempelajari modul 1.1. tentang Mulai Dari Diri dan Eksplorasi Konsep di forum diskusi yang dipimpin oleh fasilitator. Kemudian ada ruang kolaborasi, di mana setiap CGP berkolaborasi bersama kelompoknya masing-masing. 


Lokakarya orientasi dilaknanakan secara daring pada tanggal 21-22 Agustus 2023 dari pukul 13.00 s.d 16.00 WIB. Saat lokakarya orientasi saya mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman tentang pendidikan guru penggerak. Dalam kegiatan ini pengawas dan Kepala sekolah tempat CGP mengajar belum sempat ikut dihadirkan karena terkendala beberapa hal namun keikutertaan mereka dapat ditunjukan dari Lampiran 1 Lembar Kerja Kesepakan CGP dan Kepala Sekolah. Dengan kesepakan kerja tersebut Kepala Sekolah diharapkan dapat memberikan bimbingan, arahan, dan motivasi kepada saya sehingga saya dapat melaksanakan Pendidikan Guru Penggerak ini dengan baik.


Dalam moment ini, kami fokus menggali dan memperluas wawasan kami tentang mengenali siapa saya, apa yang belum dan sudah ada pada diri saya serta mengerjakan 5 LK dan mendiskusikannya untuk mendapatkan pemahaman yang mendalam.

Dengan bimbingan bapak Pengajar Praktik bapak Ari Irawan, S.Pd, saya merasa lokakarya orientasi ini menjadi sangat menyenangkan sehingga waktu yang cukup lama tersebut menjadi tidak terasa. Kegiatan dimulai dengan membuat kesepakatan kelas, kemudian menulis harapan dan tantangan menjadi CGP dengan menggunakan aplikasi Jamboard. Beliau juga meminta kami membuat google site sebagai wadah guru penggerak yang nantinya siap berbagi praktik baik bagi guru-guru yang lain.

Kurang lebih selama dua minggu, mulai 16 Agustus  sampai 31 Agustus 2023 kami belajar mandiri mulai dari diri sendiri merefleksi pemikiran KHD melalui LMS yang dirancang dengan sangat bersahabat, sehingga para CGP tidak susah untuk mengeksplore fitur-fitur yang ada di dalam LMS itu sendiri. Kegiatan demi kegiatan dilaksanakan hingga kami melakukan kegiatan eksplorasi konsep bediskusi bersama fasilitator dan CGP lainnya mengenai filosofi KHD. Setelah itu, ruang kolaborasi saya bersama teman-teman saling sharing dan berdiskusi mengenai filosfi KHD dan penerapannya di sekolah. Kemudian kami diharuskan membuat karya berupa demonstrasi konstektual. 

Ada materi lagi yang saya ikuti yaitu 1.1.a.7 sampai dengan 1.1.1.10 pada LMS bersama instruktur yang akan dipelari pada tanggal 30 Agustus -4 September 2023. 


Banyak ilmu dan pengalaman yang disampaikan instruktur dan teman-teman CGP lainnya. Instruktur memberikan asupan ilmu tentang pemahaman yang sangat mendalam mengenai konsep Filosofi KHD dan penerapannya pada konteks lokal sosial budaya. 

Berdiskusi dan terus belajar sehingga kami ditugaskan untuk membuat modul itu dalam bentuk grafik, infografis, blogspot, video, dll berupa modul koneksi antar materi, kesimpulan dan refleksi pemikiran Ki Hajar dewantara.


Seluruh perasaan saya yang dirasakan layaknya perasaan murid, karna pada saat ini saya juga adalah seorang murid. Apa yang dirasakan murid dapat saya rasakan pada saat ini. Jika saya merasa bosan dengan pemateri dan kegiatan yang sedang berlangsung karena beberapa alasan, demikian pula dengan murid-murid saya. 

Bahagia karena mendapatkan Banyak ilmu Pengetahuan dan pengalaman tentang filosofi KHD, bagaimana menjadi guru yang seharusnya, bagaimana memerdekakan anak, upaya apa yang harus dilakukan, dll. Keseluruhan rangkaian yang ada di dalam LMS membuat saya merasakan bahwa apa yang saya miliki tentang Pendidikan sangat jauh dari yang diharapkan dengan tujuan Ki Hajar Dewantara.

Betapa harus dicontohnya sosok Ki Hajar Dewantara yang mengatakan bahwa kita harus memanusiakan manusia, sehingga murid dapat mencapai kodrat alam, namun juga tetap selalu membuka mata untuk setiap hal positif di luaran sana (kodrat zaman) sehingga anak didik kita dapat merasakan kebahagiaan dan keselamatan sejati.

Saat menerapkan filosofi KHD di dalam pembelajaran ada hal yang berubah menjadi lebih baik pada diri murid-murid terkhusus diri saya sendiri. Misalnya dahulu saya banyak melakukan pembelajaran konvensional. Sekarang lebih berpusat pada siswa. Siswa merasa senang karena kebutuhan belajarnya terpenuhi. Semangat siswa untuk bersekolah semakin meningkat. Saya juga merasa bangga karena saya bisa menjadi bagian dari guru-guru hebat di seluruh Indonesia. Sehingga banyak hal yang didapat dari materi ini.

 

Dalam pembelajaran ini saya dapat memahami tentang filosofis Ki Hajar Dewantara. Saya dapat meningkatkan kompetensi saya sebagai seorang pendidik. Melalui 6 Dasar pemikiran ki hajar Dewantara.

Pengalaman berharga ini didapat ketika mendapatkan ilmu tentang filosofi pendidikan KHD dan saat berdiskusi dengan rekan CGP serta fasilitator dan instruktur. Pemikiran KHD tersebut menyatakan bahwa tugas saya sebagai seorang pendidik adalah menuntun anak pada kodratnya sehingga anak dapat hidup secara mandiri di masyarakat dengan mengacu pada trilogi pendidikan yaitu ing ngarso sung tulodo, ing madya mangun karso dan tut wuri handayani. Pendidikan harus didasarkan pada kodrat alam dan kodrat zaman. Bahwa anak memiliki kodrat merdeka, merdeka batin adalah pendidikan sedangkan merdeka lahir adalah pengajaran. Dua hal yang saling bergantug satu sama lain. Oleh karena itu saya harus memberikan kemerdekaan kepada anak-anak untuk menyelesaikan tugas-tugasnya sesuai dengan minat, bakat , dan kreatifitasnya sebab manusia merdeka adalah manusia yang hidupnya tidak tergantung pada orang lain, akan tetapi bersandar atas kekuatan sendiri. Tidak hanya itu, sebagai pendidik saya harus senantiasa menuntun kepada anak atau dengan kata lain berpihak pada mereka. Saya juga harus memandang murid bukanlah kertas yang bisa digambar sesuai kemauan saya, karena mereka lahir dengan kodrat yang samar. Tugas kita adalah menebalkan garis-garis samar itu agar dapat memperbaiki lakunya untuk menjadi manusia seutuhnya sesuai dengan tujuan pendidikan yang sebenarnya. Menerapkan budi pekerti yang luhur atau akhlak mulia merupakan keharusan yang tidak terbantahkan dengan cara mengintegrasikan setiap proses pembelajaran dengan pencapaian profil pelajar Pancasila yaitu beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia, berkebinekaan global, bergotong royong, mandiri , bernalar kritis dan kreatif.

Ketika berdiskusi dengan fasilitator, instruktur, dan rekan CGP yang lain banyak sharing pengalaman dalam penyelesaian tantagan dalam penerapan filosofi KHD ini di sekolah.

Saya akan merealisasikan hal terbaik dalam proses pembelajaran dikelas, agar tujuan pendidikan bisa tercapai dengan baik. Banyak hal yang akan dibenahi, karena saya sadar selama ini yang saya lakukan jauh dari kata sempurna jika dikaitkan dengan filosofis pemikiran Ki Hajar Dewantara . Filosofi pendidikan KHD yang didapatkan selama 2 minggu ini akan saya laksanakan dalam proses pembelajaran. Saya akan merancang pembelajaran yang berpusat pada murid, agar tercipta interaktif yang menyenangkan didalam kelas. Saya akan merancang pembelajaran sesuai dengan kodrat alam dan kodrat zaman. Memberi kebebasan kepada anak-anak untuk menggali potensi yang dimilikinya harus terjadi dalam proses pembelajaran agar mereka menemukan jati dirinya sehingga menjadi manusia seutuhnya. 

Saya akan menjadi guru yang bisa membimbing kodrat siswa dan menjadi teladan bagi mereka. Merasa egois kepada peserta didik bukan lagi hal yang perlu dipertahankan tetapi kita harus berubah dengan membimbing peserta didik agar kodrat alam yang dimilikinya sejak lahir bisa berkembang kearah yang lebih baik dan kodrat zaman dimana mereka hidup saat ini bisa mereka dapatkan sehingga akan mempermudah mereka dalam mengatasi persoalan hidupnya dimasa kini ataupun masa yang akan datang. 

Pendidikan disesuaikan dengan kodrat zaman bahwasanya anak sekarang hidup di era digital, sehingga guru harus mengembangkan keterampilan abad 21 untuk menghadapi tantangan zaman ini. Keterampilan abad 21 dapat dilaksanakan dengan pembelajaran berbasis teknologi komunikasi, serta menuntun siswa untuk aktif mengkonstruksi ilmunya sendiri. Tugas guru di sini hanyalah menuntun siswa. Selain itu siswa juga memiliki karakteristik, potensi, minat dan baka yang berbeda sesuai dengan kodrat alam. Oleh karena itu pembelajaran harus memfasilitasi perbedaan siswa tersebut. 

Guru harus mengetahui gaya belajar siswa sehingga bisa menerapkan pembelajaran berdeferensiasi. Pembelajaran yang berpusat pada siswa dan disesuaikan dengan gaya belajar. Hal yang akan saya lakukan untuk memfasilitasinya yaitu dengan menggunakan berbagai macam media pembelajaran sesuai dengan kebutuhan siswa. 


Sunday, March 5, 2023

contoh LAPORAN KERJA KEPALA SEKOLAH

 




LAPORAN KERJA 

KEPALA SEKOLAH

























Oleh:

ZULFIKRI, S.Pd

NIP. 19810522 200904 1 002



Pemerintah Kabupaten OKU Timur

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kab. OKUTimur

SMP Negeri 2 Madang Suku I

Kecamatan Madang Suku I

Tahun 2021-2022





LEMBAR IDENTITAS KEPALA SEKOLAH


Nama Sekolah : SMP Negeri 2 Madang Suku I

Nama Kepala Sekolah : Zulfikri, S.Pd

TMT Kepala Sekolah : 1 Desember 2021

NIP : 19810522 200904 1 002

NUPTK : 1854759660200022

Sertifikat Pendidik : 1041215704101

Pangkat Golongan Ruang : Penata Tk. I/ III.d

Alamat Sekolah

Nama Jalan : Jl. Desa Gunung Terang

Kelurahan atau Desa : Gunung Terang

Kecamatan : Madang Suku I

Kabupaten : OKU Timur

Provinsi : Sumatera Selatan

Telpon/Fax : -




























LEMBAR PENGESAHAN


JudulLaporan : Laporan Kerja Kepala SMP Negeri 2 MadangSuku I 

NamaKepalaSekolah : Zulfikri, S.Pd

NIP : 19810522 200904 1 002

Pangkat/GolonganRuang : Penata Tk. I / III.d

NUPTK : 1854759660200022

TempatTugas : SMP Negeri 2 MadangSuku I

Jabatan : KepalaSekolah


Isi Kegiatan Laporan Kerja Kepala SMP Negeri 2 MadangSuku I Kecamatan MadangS uku I Kabupaten OKU Timur :

Perencanaan.

Pelaksanaan.

Evaluasi.


Membenarkan bahwa semua isi dalam Laporan Kerja Kepala Sekolah per 1 Desember 2021 sampai dengan 31 Desember 2022 adalah sesuai dengan kegiatan yang dilakukan oleh Kepala Sekolah yang bersangkutan.







Gunung Terang, 31 Januari 2023


Pengawas SMP





SUPARNI, S.Pd

NIP. 19660412 198903 1 007







KATA PENGANTAR



Puji dan syukur kami panjatkan kehadiran Allah SWT. yang telah  melimpahkan rahmat, hidayah dan inayah kepada kami, sehingga kami dapat  menyusun Laporan Tahunan Kepala Sekolah Tahun Pelajaran 2021/2022, sholawat  serta salam semoga selamanya dicurah limpahkan kepada panutan alam kepada Nabi  Muhammad SAW, kepada kelurganya, para sahabatnya, dan semoga kita semua  dalam menjalani kehidupan di dunia ini mendapat ridho magfiroh Allah SWT. 

Merupakan salah satu kewajiban Kepala Sekolah setiap akhir tahun pelajaran  menyampaikan Laporan Tahunan sebagai pertanggung jawaban pelaksanaan program  pendidikan selama kurun waktu satu tahun pelajaran yang disampaikan kepada orang  tua siswa serta kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur. 

Kami menyadarai bahwa Laporan Tahunan yang kami sampaikan ini masih  jauh dari sempurna, tidak terperinci serta mendetil hanya memuat garis besarnya saja  karena keterbatasan kemampuan, ruang dan waktu, namun demikian semoga Laporan  Tahunan ini dapat dijadikan bahan kajian dan evaluasi demi perbaikan dalam  penyelenggaraan program pendidikan dimasa yang akan datang. 

Ucapan terimakasih kami sampaikan kepada Komite Sekolah,orang tua siswa,  masyarakat, dan pihak terkait yang telah membantu lancarnya penyelanggaraan  pendidikan di SMP Negeri 2 MadangSuku I Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, semoga amal kebaikannya mendapat pahala  dan ridho Allah SWT. Aamiiin! 

Gunung Terang, 31 Januari 2023

Kepala Sekolah

Zulfikri, S.Pd

NIP. 19810522 200904 1 002



LAPORAN TAHUNAN

KEPALA SMP NEGERI 2 MADANG SUKU I

TAHUN PELAJARAN 2021/2022

I. PENDAHULUAN 

Pembangunan Pendidikan pada SMP Negeri 2 MadangSuku I bertujuan  untuk mewujudkan siswa yang Terdidik, terampil, dan berakhlak mulia yang berdasarkan iman dan taqwa yang mengacu visi SMP Negeri 2 MadangSuku I dalam  mewujudkan insan pembelajar yang Prestatif, Agamais, Adiwiyata, Santun, Terampil,  Inovatif, Optimis dan Kompetitif. 

Berdasarkan pada kondisi nyata, kebutuhan, kemampuan, kewenangan, dan tanggung jawab, maka bidang pendidikan perlu dibangun dan dikembangkan dengan  komitmen bersama antara pemerintah, masyarakat, dan orang tua murid dalam  penyelenggaran pendidikan secara demokratis, terbuka, partisipatif, bermartabat, dan  bertanggung jawab. Untuk itu, kepala sekolah dituntut mampu menyusun program  kerja yang akuntabel, dan melaporkannya kepada pihak terkait pada akhir tahun  pelajaran. 

Tujuan pendidikan tingkat satuan pendidikan sekolah menengah pertama,  dirumuskan mengacu kepada tujuan umum pendidikan yaitu; meletakkan dasar  kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup  mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut. 

Program pendidikan tahun pelajaran 2021/2022 di SMP Negeri 2 Madang Suku I dapat  terselenggara berkat kerjasama yang baik antara ketiga komponen yakni; pemerintah,  masyarakat dan orang tua.

II. DASAR HUKUM 

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem  Pendidikan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003  Nomor 78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4301) 

Undang-Undang RI Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen 

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2015 tentang  Pemerintah Daerah 

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2015 tentang Penetapan  Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2014  tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang  Pemerintah Daerah menjadi Undang-Undang 

Peraturan Pemerintah No. 57 Tahun 2021 tentang Standar Nasional  Pendidikan 

Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2022 Tentang Pendanaan Pendidikan; 

Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2017 Tentang Guru; 

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 66 Tahun 2010 tentang  Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 17 Tahun  2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2013 tentang  Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar  Nasional Pendidikan 

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 5 Tahun 2022  tentang Standar Kompetensi Lulusan Pendidikan Dasar dan Menengah; 

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 25 Tahun 2022  tentang Buku Teks Pelajaran dan Buku Pedoman Guru untuk Pendidikan  Dasar dan Menengah 

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 34,35,36,37  Tahun 2018 Tentang Kerangka Dasar dan Struktur Kurikulum 

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2018 Tentang Kurikulum SMP

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 62  Tahun 2014 Tentang Kegiatan Ekstrakurikuler pada Pendidikan Dasar dan  Pendidikan Menengah 

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 63  Tahun 2014 Tentang Pendidikan Kepramukaan Sebagai Kegiatan  Ekstrakurikuler Wajib pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah 

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 79  Tahun 2014 tentang Mutan Lokal Kurikulum 2013 

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor  16 Tahun 2022 tentang Standar Proses

Permendikbud No. 21 Tahun 2022 Tentang Standar penilaian pendidikan

Permendikbud Nomor 75 tahun 2016 tentang komite sekolah.



III.TUJUAN 

Laporan Tahunan Kepala Sekolah yang disampaikan pada akhir tahun  pelajaran bertujuan antara lain: 

Untuk menyampaikan pelaksanaan program Kerja Sekolah Tahun Pelajaran  2021/2022

Melaporkan pencapaian kompetensi peserta didik, serta kemajuan belajar siswa. 

Sebagai bahan evaluasi tentang pelaksanaan program sekolah selama satu tahun  pelajaran. 

Menampung saran atau masukan dari orang tua siswa, masyarakat dan pihak  pemerintah (Instansi terkait) demi perbaikan program dan pelaksanaan program  pendidikan untuk tahun pelajaran berikutnya 

Menyampaikan kepada orang tua siswa.

IV.MATERI LAPORAN 

Materi Laporan Tahunan Kepala Sekolah mengacu pada Program Sekolah  yang telah dirumuskan pada awal tahun pelajaran bersama Komite Sekolah. Adapun Materi Laporan Tahunan Kepala Sekolah adalah sebagai berikut: 

A. Pengembangan kurikulum 

Penyusunan dokumen KTSP yang memenuhi Standar Isi. 

Pelaksanaan koordinasi dengan unsure komite sekolah, narasumber, dan pihak lain yang terkait dalam pengembangan kurikulum. 

B. Pengembangan pembelajaran 

Workshop untuk mereview dan penyelarasan RPP sesuai Standar Proses. 

Pengadaan buku teks Muatan Lokal Bahasa Komering kelas VII, VIII, dan IX. 

Pengadaan buku referensi di Perpustakaan sekolah

Pengadaan Rak buku besi di Perpustakaan sekolah

Pengusulan pengadaan berbagai  sumber belajar kepada pihak dinas pendidikan. 

Pelaksanaan kegiatan supervisi pembelajaran 

C. Pembinaan kesiswaan/ektrakurikuler 

Pelaksanaan pelayanan konseling yang diperuntukkan bagi semua  peserta didik yang berkenaan dengan masalah diri pribadi dan kehidupan  sosial, belajar, dan pengembangan karir peserta didik. 

Pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler wajib: Kepramukaan.

Pelaksanaan kegiatan Sholat berjama’ah dan wajib baca sebelum pulang  sekolah. 

Pelaskanaan peringatan hari besar agama, misalnya pondok ramadhan,  idul qurban dsb. 

Pengadaan dokumen pedoman akademik, tata tertib dan kode etik siswa  dalam bentuk buku saku sehingga mudah dibaca dan dipelajari siswa. 

Pelaksanaan pementasan kegiatan seni dan budaya minimal sekali dalam  1 semester

Pelaksanaan penyuluhan tentang pola hidup sehat, perawatan tubuh serta  lingkungan, mengenal berbagai penyakit dan cara pencegahannya serta  menjauhi narkoba melalui kerjasama dengan lembaga terkait yang berkerjasama dengan pihak Kepolisian Polsek Madang Suku I dan Puskesmas Kec. Madang Suku I

Pelaksanaan kegiatan belajar yang disiapkan untuk melanjutkan ke  jenjang pendidikan yang lebih tinggi melalui kegiatan remedial serta pengayaan.

Pelaksanaan program kesiswaan Pelatihan kompetensi dasar siswa / OSIS

Peningkatan kompetensi ketua dan wakil ketua OSIS pada kegiatan pelatihan siswa di kabupaten.

D. Pengembangan pendidik dan tenaga kependidikan 

Pelaksanaan program peningkatan kompetensi kepala sekolah dan guru melalui kegiatan diklat, seminar, workshop,dsb melalui platform Merdeka Mengajar, webinar.

Pembuatan pedoman akademik, tata tertib dan kode etik guru dalam  bentuk buku saku sehingga mudah dibaca dan dipelajari guru. 

Pembayaran tenaga honorer. 

Seluruh guru telah mengikuti pembelajaran menggunakan platform PMM

Satu orang guru telah lulus Guru penggerak angkatan 4 an. Suyono, S.Pd.

Satu orang guru telah lulus seleksi Program guru Penggerak Angkatan 7 an. Zulfikri, S.Pd.

Satu orang guru telah mengikuti seleksi tahap II Program Guru Penggerak an. Bagas Anwari, S.Pd

Satu orang guru mengikuti seleksi Tahap II Calon Pengajar Praktik.an. Suyono, S.Pd.

Satu Orang Guru lulus seleksi untuk mengikuti School Leadership Workshop (SLW) Batch 4An. Suyono, S.Pd

E. Pengembangan sarana dan prasarana sekolah 

Pengajuan proposal oleh kepala sekolah dan komite sekolah untuk rehab gedung sekolah kepada pemerintah kab./kota atau pihak-pihak yang berkepentingan.

Menerima DAK rehab gedung Mushola tahun 2023

Menerima DAK pembangunan ruang UKS 1 unit tahun 2023

Menerima DAK pembangunan WC siswa 1 unit tahun 2023

Pengecoran lapangan sekolah oleh komite sekolah implementasi permendikbud no 75 tahun 2016 tentang komite sekolah.

Pemenuhan kelengkapan ruang kelas untuk meningkatkan kenyamanan  ruang kelas dalam proses KBM. 

Pemenuhan kelengkapan perpustakaan untuk meningkatkan kenyamanan  ruang perpustakaan dalam mendukung proses KBM. 

Pemenuhan kelengkapan Lab IPA untuk meningkatkan kenyamanan  ruang Laboratorium dalam mendukung proses KBM. 

Pemenuhan kelengkapan Lab. Komputer untuk meningkatkan kenyamanan  ruangLab. Komputer dalam mendukung proses KBM. 

Pengajuan proposal untuk pemenuhan kebutuhan buku perpustakaan kepada berbagai pihak terkait. 

Pengajuan proposal untuk pengadaan peralatan/ toolkits lab IPA untuk mendukung  pelaksanaan KBM.

Pengajuan proposal untuk pengadaan perangkatkomputer untuk mendukung  pelaksanaan KBM.

Pemenuhan kelengkapan ruang pimpinan untuk meningkatkan  kenyamanan, sehingga dapat mendukung kerja pimpinan. 

Pelaksanaan ANBK secara Mandiri dan ditumpangi ; Peningkatan server dan SDM (proctor dan Tehnisi)

F. Pengembangan Manajemen 

Menjadikan Platform rapor mutu sebagai referensi utama dalam menganalisis, merencanakan, melakukan tindak lanjut dalam peningkatan kualitas pendidikan di SMP Negeri 2 Madang Suku I.

Pelaksanaan review visi, misi, dan tujuan sekolah dengan melibatkan  seluruh stake holder. 

Pelaksanaan sosialisai visi misi dan tujuan sekolah melalui pemasangan  spanduk atau banner serta pengumuman secara tertulis kepada seluruh  warga sekolah. 

Pelaksanaan Penyusunan RKS dan RKAS dengan melibatkan  seluruh stake holder sekolah yang dapat menunjang peningkatan mutu  sekolah melalui realisasi visi dan misi ke dalam pelaksanaan kegiatan  pembelajaran, pengelolaan PTK, dan pelaksanaan kegiatan kesiswaan. 

Penyusunan struktur organisasi dan mekanisme kerja sekolah 

Pelaksanaan kegiatan rapat antara kepala sekolah dengan dewan guru untuk membahas proses akreditasi sekolah dan penyusunan tim akreditasi sekolah serta Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS). 

Pelaksanaan penanaman dan pembuatan taman sekolah untuk  menciptakan lingkungan yang beriman (bersih indah dan nyaman). 

Penyediaan laporan pengelolaan keuangan secara periodik dan akuntabel  agar mudah diakses oleh warga sekolah. 

PenyediaanATS dan BAHP untuk mendukung kegiatan manajemen  sekolah.

Pelaksanaan supervisi administrasi, monitoring, dan evaluasi sekolah 

G. Pengembangan Sistem Penilaian 

Pelaksanaan ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir  semester, dan ulangan kenaikan kelas. 

Pelaksanaan latihan ujian sekolah dan ANBK. 

Pelaksanaan juknis PPDB sesuai dengan pedoman yang berlaku.

H. Pembiayaan dan pendanaan 

Peningkatan pembiayaan sekolah untuk meningkatkan kualitas pelayanan  sekolah. 

Penjalinan kerjasama dengan stakeholder/ Komite Sekolah. 

Penyusunan RKAS tepat waktu dan sesuai pedoman. 

Promosi sekolah melalui media cetak dan elektronik. 

I. Lingkungan dan Budaya Sekolah 

Terlaksananya Pembuatan tempat duduk batu bawah pohon

Terlaksananya pembuatan papan nama sekolah beton

Terlaksananya pembuatan atap sambung antar gedung guru dan perpustakaan

Terlaksananya Pembuatan kebun sekolah dengan memamfaatkan lahan kosong

Terlaksananya pengecoran lapangan upacara sekolah.

Menetapkan Hari baca sekolah.

Peningkatan kesadaran dan partisipasi masyarakat serta stakeholder untuk  terciptanya lingkungan yang aman 

Praktik baik menyambut siswa datang di sekolah setiap pagi.

Guru siswa selalu bersalaman sepulang sekolah.

Literasi Digital ; Berpartisifasi dalam kegiatan Festifal film Pendek tingkat kabupaten (Juara harapan I)


Lampiran :

Terlaksananya Pembuatan tempat duduk batu bawah pohon

















Terlaksananya pembuatan papan nama sekolah beton













Terlaksananya pembuatan atap sambung antar gedung guru dan perpustakaan









Terlaksananya Pembuatan kebun sekolah dengan memamfaatkan lahan kosong
















Terlaksananya pengecoran lapangan upacara sekolah.








( Gambar : Lapangan Upacara sebelum di cor per 31 Januari 2022)
















(Gambar :Lapangan Upacara setelah di cor  seluas 756 m2 pertanggal 31 Januari 2023,

Pelaksanaan pengecoran dilakukan selama 2 tahap yaitu pada bulan Juni dan November 2022, Sumber dana Komite Sekolah )


Menetapkan Hari baca sekolah.















(Gambar :Kegiatan setiap pembiasaan literasi. Menetapkan hari sabtu sebagai hari literasi SMP N 2 Madang Suku I, dimana pada setiap hari sabtu pada waktu yang telah ditentukan siapapun yang hadir pada hari waktu tersebut wajib membaca.



Perpustakaan (Penambahan rak buku besi)















Literasi Digital : Juara Harapan I Festifal Film Pendek Kabupaten








Pengusulan Rehab Mushola, Ruang UKS, dan WC Siswa (DAK 2023)








(Gambar: Monitoring tim DAK 2023 )


Melaksanakan ANBK Mandiri dan ditumpangi.